f

Info tentang SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri)

SBMPTN (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) telah menjadi program seleksi masuk ke PTN (Perguruan Tinggi Negeri) yang memiliki volume data sangat besar dan kompleksitas tinggi dengan jumlah pendaftar lebih dari 500 ribu peserta per tahun sejak 2013 sampai 2015. Program seleksi ini mempengaruhi nasib banyak anak bangsa yang ingin masuk ke PTN terbaik di negeri ini. Begitu banyak peserta yang ikut, namun daya tampung terbatas sehingga persentase kelulusan selalu dibawah 20%. Setiap tahun terjadi kenaikan dari sisi jumlah peserta dan jumlah PTN yang berpartisipasi (lihat data di Tabel dibawah ini).
SBMPTN dengan metode tes tertulis adalah salah satu jalur penerimaan masuk PTN, jalur lainnya adalah melalui SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) dengan metode penelusuran prestasi akademik, serta Seleksi Mandiri yang dilakukan masing-masing PTN. Adapun peserta berasal dari lulusan SMA (Sekolah Menengah Atas) dan SMK (Sekolah Menengah Kejuruan), termasuk MA (Madrasah Aliyah) dan MAK (Madrasah Aliyah Kejuruan), serta juga lulusan Program Paket C.

Tidak seperti SNMPTN yang gratis, SBMPTN mewajibkan peserta untuk membayar sebagian biaya seleksi karena tidak sepenuhnya dibantu pemerintah. Namun bagi calon mahasiswa yang memiliki keterbatasan kemampuan ekonomi tersedia jalur Bidikmisi sehingga dapat mengikuti SBMPTN tanpa dipungut biaya.

SBMPTN adalah jalur tes tertulis yang diselenggarakan bersama secara nasional untuk diterima di Program Sarjana (S1) PTN. Idealnya SBMPTN dan SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) hanya diikuti oleh lulusan SMA dan MA karena jenis pendidikanya yang lebih sesuai. SMA dan MA termasuk jenis pendidikan umum, sedangkan S1 jenis pendidikan akademik, keduanya memang dirancang untuk saling terkait dan tersambung. Namun SBMPTN juga memperbolehkan lulusan SMK dan MAK untuk mengikutinya. Keduanya termasuk jenis pendidikan kejuruan yang idealnya melanjutkan perguruan tinggi ke jenis pendidikan vokasi atau Program Diploma.

------------------
Afrianti Susanti. (2015). 121.653 Peserta Lulus SBMPTN 2015. Okezone Kampus. Diambil pada tanggal 3 Februari 2016, dari http://news.okezone.com/read/ 2015/07/09/65/1178997/121-653-peserta-lulus-sbmptn-2015

Posting Komentar

0 Komentar